Rabu, 30 Mei 2012

Pengalaman Pertama Mengunjungi Danau Zamrud

Ini adalah pengalaman pertama saya mengunjungi objek wisata alam Danau Zamrud di Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Di bawah danau berair keruh layaknya tumpahan air kopi hitam ini, konon banyak menyimpan sumber minyak bumi dan gas. Objek wisata ini sendiri masih asri, belum terjamah. Makanya, orang yang datang ke sini masih jarang. Apalagi transportasi khusus menuju Danau Zamrud tersebut belum ada karena masih berada di kawasan area operasional BOB atau perusahaan pengeboran minyak eks PT Caltex Pacific Indonesia. Gambar ini menunjukkan ketika saya bersama teman-teman menumpang speed boad dengan melintasi anak sungai yang mengalir dari danau. Wachh, kali ini saya betul-betul gamang. *(NWR)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar